Neno Warisman Diantar Fahri Hamzah Menuju Senayan: Perpaduan Seni, Idealisme, dan Politik

oleh
banner 468x60

Banyuwangi, MSINews.com – Wakil Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora), Fahri Hamzah, mengajak masyarakat Banyuwangi untuk mengantarkan Neno Warisman ke Senayan sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) periode 2024-2019 pada 14 Februari mendatang.

Fahri Hamzah, menyambut dengan gembira keputusan Neno Warisman untuk bergabung dengan Partai Gelora. Menurut Fahri, mengajak sosok seniman dengan idealisme tinggi seperti Neno Warisman bukanlah perkara yang mudah dilakukan.

banner 336x280

Baca juga : Caleg DPR RI Gerindra, Andy Cahyadi Sampaikan Misi Politik di Pademangan, ‘Kebongkar Ini Tujuannya’

“Neno memiliki pandangan politik yang sejalan dengan Partai Gelora, sehingga kami sepakat untuk mendukungnya sebagai calon legislatif dari daerah pemilihan Jawa Timur III,” ungkap Fahri dalam keterangan persnya.

Neno Warisman, yang merupakan seorang artis peran, penyanyi, dan aktivis, kini memasuki kancah politik melalui Partai Gelora Indonesia.

Dalam konsolidasi dengan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gelora Indonesia Kabupaten Banyuwangi, Fahri menekankan pentingnya memenangkan Partai Gelora dan mengantarkan Neno Warisman ke Senayan.

Fahri mengajak para kader untuk bersatu dan bekerja sama demi mencapai ambang batas parlemen 4 persen, serta menjadikan Neno Warisman sebagai wakil rakyat di Senayan.

“Kita berharap bisa memasuki Senayan, bahkan menjadi bagian dari pimpinan di sana. Kita akan guncang kembali Senayan,” tegas Fahri.

Baca juga : Suhu Politik Memanas: Ahok Sindir Jokowi-Gibran, Gerindra Balas Pedas

Partai Gelora, di bawah kepemimpinan Fahri Hamzah, memiliki visi besar dalam merubah tata kelola politik di Indonesia dengan melawan korupsi. Fahri menekankan anggota legislatif adalah petugas rakyat, bukan petugas partai, sehingga mengharamkan praktik ‘setor-setor’ ke partai.

Neno Warisman pun mengapresiasi gagasan Partai Gelora yang berani dan jelas dalam menegakkan integritas politik. Dengan beberapa gagasan yang dibawa, Neno optimis dapat memenangkan hati masyarakat di Dapil III Jatim dan melangkah ke Senayan pada Pemilihan Umum 2024. (Dit)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *