Presiden PKS Ajak Kader Berdoa agar Pasangan AMIN dan PKS Menang di Pemilu 2024

oleh
banner 468x60

Depok, MSINews.com – Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ahmad Syaikhu, mengajak seluruh kader dan simpatisan untuk memperbanyak bermunajat dan berdoa kepada Allah SWT demi kemenangan pasangan Anies Rasyid Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) serta PKS pada Pemilu 2024. Pernyataan tersebut disampaikannya saat kampanye akbar di kawasan GDC Kota Depok, Sabtu.

Dalam sambutannya, Ahmad Syaikhu menekankan pentingnya berdoa karena kekuasaan menurutnya adalah milik Allah SWT, yang tidak bisa dihalangi untuk menjadikan seseorang pemimpin negara.

banner 336x280

Baca juga : DPR RI Putuskan Lanjutkan Pembahasan Revisi UU Desa Pasca Pemilu 2024

“Kita harus banyak bermunajat dan berdoa kepada Allah SWT karena kekuasaan ini miliknya,” ungkap Ahmad Syaikhu.

Menurutnya, keyakinan bahwa keputusan Allah SWT tidak bisa dihalangi-halangi menjadi dasar untuk memohon agar pasangan AMIN dan PKS berhasil memenangkan pemilihan.

“Kalau Allah SWT ingin menjadikan jadi pemimpin, bisa dihalang-halangi tidak? Insya Allah tidak bisa dihalang-halangi itulah keyakinan kita. Oleh karena itu, marih bergerak bersama untuk memenangkan Partai Keadilan Sejahtera dan pasangan AMIN,” tambahnya.

Ahmad Syaikhu juga memberikan apresiasi kepada Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS Jawa Barat atas kreatifitas mereka dalam kampanye dengan konsep ‘Seger Bener’.

Ia menjelaskan bahwa konsep ini merupakan representasi dari janji PKS, yakni pangan murah, kerja gampang, dan sehat mudah.

Baca Juga : Prabowo Fokus Pengelolaan Kekayaan Alam untuk Kesejahteraan Rakyat

“Pangan murah Insya Allah masyarakat sejahtera. Dengan kerja gampang, masyarakat akan berdaya, dengan sehat mudah, masyarakat akan bugar,” papar Ahmad Syaikhu.

Presiden PKS menambahkan kata ‘Super’ pada konsep tersebut, mencanangkannya sebagai ‘Super Seger Bener’, yang berarti Surat Perintah Segera Bergerak Serentak. Ia berharap konsep ini dapat bergema tidak hanya di Kota Depok, tetapi juga di seluruh Jawa Barat bahkan Indonesia.

Ahmad Syaikhu tak lupa mengajak seluruh kader dan simpatisan PKS untuk berbuat kebaikan melalui politik pemberdayaan. Ia berharap upaya tersebut dapat mengantarkan pasangan AMIN dan PKS meraih kemenangan di Pemilu 2024.

Sementara itu, Ketua DPW PKS Jawa Barat, Haru Suandaru, menyatakan bahwa ide kreatif ‘Seger Bener’ menjadi penyampaian kampanye gagasan PKS di Jawa Barat.

Baca juga : Guspaedi Ingatkan Pembenahan Data Pemilih Ganda Menjelang Pemilu 2024.

Ia berharap ide ini dapat menyebar ke seluruh Jabar dan Indonesia. PKS juga mendapat arahan untuk bergerak lebih intensif dalam 10 hari terakhir kampanye dengan melakukan silaturahmi dan sosialisasi ke para pemilih, terutama pada pemilih milenial dan perempuan.

Dengan semangat ‘Super Seger Bener’, PKS berharap dapat meraih dukungan yang lebih besar menuju Pemilu 2024.

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.