Lambar, MSINews.com – Pj. Bupati Lampung Barat,(Lambar) Nukman, memimpin langsung peninjauan di lokasi banjir yang masih menyisakan puing-puing di Kecamatan Bandar Negeri Suoh. Kejadian ini mengikuti musibah banjir yang melanda daerah tersebut pada Rabu, 03 April 2024, akibat tingginya curah hujan.
Dalam peninjauan tersebut, Pj. Bupati didampingi oleh Dandim 0422 LB Letkol Inf Rinto Wijaya, Asisten III Bidang Prekonomina dan Pembangunan Wasisno Sembiring, serta Kepala Perangkat Daerah dan Camat.
Mereka memulai peninjauan di jembatan Pekon Tembelang sebelum melanjutkan ke SMPN 2 Kecamatan Bandar Negeri Suoh.
Pj. Bupati Nukman menyampaikan rasa keprihatinan kepada warga yang terdampak banjir. Dia berharap agar mereka tetap kuat dan ikhlas menghadapi musibah ini.
Selain itu, Nukman menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Lampung Barat untuk memberikan bantuan terbaik kepada masyarakat.
Masyarakat yang terdampak banjir diminta untuk segera melaporkan kerusakan dan kerugian yang dialami melalui Kecamatan terkait.
Nukman berjanji akan melakukan koordinasi dengan pihak terkait untuk menanggulangi musibah ini.
Pj. Bupati juga menginstruksikan agar pihak sekolah segera berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan agar proses pembelajaran siswa tidak terganggu.
Selain itu, dia juga mengimbau kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan dan mengurangi pemotongan pohon liar guna mencegah bencana serupa di masa mendatang.
Harapan besar Pj. Bupati Lampung Barat adalah agar kedepannya tidak ada lagi musibah seperti banjir ini yang menghantui masyarakat Bandar Negeri Suoh.
Semoga langkah-langkah preventif yang diambil dapat mengurangi risiko bencana yang serupa di masa yang akan datang. (Rox)